Hendra Setiawan Kembali ke Pelatnas Cipayung

KompasTV 2018-01-18

Views 1K

Dalam waktu dekat Hendra sudah akan berlaga di Indonesia Masters serta kualifikasi Piala Thomas dengan pasangan berbeda.



Hendra Setiawan kembali ke Pelatnas Cipayung. Sejak Jumat (12/1) pekan lalu Hendra sudah kembali berlatih bersama kawan kawan lamanya di Pelatnas. Meski berstatus magang Hendra sama sekali tidak terlihat berbeda. Pebulutangkis 33 tahun ini tetap tampak berlatih serius.



Peraih emas Olimpiade 2008 ini memang tengah serius menatap dua kejuaraan yang berlangsung dalam waktu dekat Indonesia Masters dan kualifikasi Piala Thomas. Meski tidak mematok target khusus Hendra berharap mampu tampil baik di dua turnamen ini.



Uniknya Hendra akan berpasangan dengan dua pemain berbeda pada turnamen Indonesia Masters dan kualifikasi Piala Thomas.



Jika di Indonesia Masters, Hendra berpasangan dengan Rian Agung Saputro di kualifikasi Piala Thomas Hendra kemungkinan berpasangan dengan tandemnya saat menjadi juara dunia 2015 Mohammad Ahsan. Kendati demikian Hendra mengaku siap berpasangan dengan siapa saja.


Share This Video


Download

  
Report form