Panggung ajang pencarian bakat menyanyi X Factor memang selalu dipenuhi dengan kontestan-kontestan bertalenta luar biasa. Setelah beberapa pekan lalu kita Kongkow bersama jebolan X Factor seperti Jebe Petty dan Clarissa Dewi, kali ini masih ada harpis cantik Angela July yang juga akan menemani kita di Kongkow Warungkopi loh. Usai meninggalkan X Factor, Angela July tak berhenti untuk bermusik bahkan baru saja mengeluarkan single terbarunya bertajuk My Hero. Lalu seperti apa sih keseruannya jika kita ngobrol-ngobrol dengan wanita cantik bersuara merdu ini, hanya di Warungkopi Okezone.