Dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru, Rabu pagi, Kepolisian Daerah Banten, TNI dan Pemerintah Provinsi Banten melaksanakan gelar pasukan Operasi Lilin Kalimaya 2015 di Alun-Alun Barat Kota Serang. Kapolda Banten Brigjen Pol Boy Rafli Amar memberlakukan siaga satu di Banten dari ancaman teror.
Bertindak sebagai pemimpin gelar pasukan Operasi Lilin Kalimaya 2015 yakni Gubernur Banten Rano Karno.
Siaga satu dari ancaman teror diberlakukan Kapolda Banten dari dua hari menjelang Natal hingga berakhirnya perayaan tahun baru 2016. Untuk melakukan pengamanan Natal dan Tahun Baru sebanyak 1.500 personel dikerahkan Polda Banten untuk berjaga di sejumlah titik rawan kejahatan dan ancaman teror, seperti seluruh gereja di Banten, pelabuhan penyeberangan Merak dan sejumlah tempat obyek wisata di Banten yang ramai dikunjungi. Titik tersebut dianggap rawan aksi kejahatan, kecelakaan dan teror.
Selain itu Polda Banten juga sudah menyiapkan beberapa kendaraan seperti water canon, barakuda, motor patwal dan pasukan bersenjata yang nantinya akan menjadi pelindung para petugas saat pengamanan.
Polda Banten juga dibantu unsur TNI dari jajaran Korem 064 Maulana Yusuf Serang, Dishub, Satpol PP dan BPBD Banten.
Sebelumnya Direktorat Intelkam Polda Banten telah mendeteksi adanya ancaman dari kelompok tertentu yang akan menggelar konser teror pada Desember 2015. Namun Intelkam Polda Banten tidak menyebutkan sasaran wilayah yang akan dijadikan aksi teror.
Jurnalis Video: Darma Wijaya
Editor dan Narator: Ngarto Februana